GLOBALBUSINESS.ID, Jakarta – Sebagai tindak lanjut dari forum koordinasi sebelumnya yang membahas rencana pelaksanaan kampanye keselamatan bagi perangkat desa, PT Jasa Raharja menggelar Safety Campaign di Kantor Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, pada Selasa (08/07).
Kegiatan ini secara khusus menyasar aparat desa sebagai peserta utama, sejalan dengan tujuan awal untuk mendorong peran aktif mereka dalam menyosialisasikan keselamatan berkendara di tingkat masyarakat akar rumput. Perangkat desa diharapkan mampu menjadi agen perubahan dalam membentuk budaya tertib berlalu lintas di lingkungannya masing-masing.
Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kandangan, Jun Rico L. Nainggolan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Jasa Raharja dalam melibatkan seluruh lapisan masyarakat, terutama pemerintah desa, dalam upaya menciptakan lalu lintas yang aman.
“Perangkat desa adalah ujung tombak komunikasi di masyarakat. Dengan membekali mereka melalui Safety Campaign ini, kami ingin memastikan pesan keselamatan sampai langsung ke warga. Ini adalah bagian dari strategi berkelanjutan untuk menekan angka kecelakaan,” ujar Jun Rico.
Ia juga menekankan bahwa keselamatan lalu lintas tidak dapat dibebankan hanya pada satu pihak, tetapi membutuhkan sinergi dari seluruh elemen, mulai dari pemerintah, masyarakat, hingga sektor swasta.
Selain pemaparan materi keselamatan dan pemutaran video edukatif, kegiatan ini juga turut mengenalkan aplikasi JR Safetyroad kepada para peserta. Aplikasi JR Safetyroad merupakan aplikasi digital yang dikembangkan guna meningkatkan kesadaran dan edukasi keselamatan berkendara di Indonesia. Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur informatif dan interaktif terkait keselamatan lalu lintas, serta dapat menjadi sarana belajar yang mudah diakses oleh masyarakat luas.
Melalui kegiatan ini, Jasa Raharja berharap perangkat desa yang telah diberikan pemahaman dan edukasi dapat meneruskan informasi tersebut kepada warganya, serta menjadi pelopor keselamatan di wilayah masing-masing.[]
















