GLOBALBUSINESS.ID, Jakarta – Kamis 24 Maret 2022, bertempat di Aula Sitalasari PTPN. IV Bah Jambi, PT Jasa Raharja Cabang Sumatera Utara melalui PT Jasa Raharja Perwakilan Pematangsiantar menyelenggarakan acara sosialisasi manfaat Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ), pelayanan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan pelayanan kesehatan gratis. Acara dilaksanakan atas kerjasama dengan Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) UPT. Samsat Pematangsiantar dan PT Perkebunan Nusantara IV (PTPN. IV) Unit Kebun Bah Jambi yang dihadiri oleh 50 peserta.
Acara dihadiri oleh 50 orang peserta, dibuka pada pukul 10.00 WIB yang diawali dengan pembacaan doa dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Manajer PTPN. IV Bah Jambi Bapak Eko Taswoyo dan kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi mengenai manfaat PKB oleh Bapak Fuad Damanik selaku Kepala BPPRD UPT. Samsat Pematangsiantar dan dilanjutkan dengan sosialisasi mengenai manfaat SWDKLLJ oleh Bapak Noviar Andhika Panji Wiratama selaku Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Pematangsiantar.
PTPN. IV Bah Jambi memberikan apresiasi kepada PT Jasa Raharja Perwakilan Pematangsiantar dalam pelaksanaan kegiatan sosialisasi tersebut, “Ini adalah kegiatan yang sangat baik dalam memberikan edukasi kepada kami masyarakat umum yang sebagian besar belum mengetahui peran dan fungsi Jasa Raharja serta manfaat dari SWDKLLJ. Kegiatan ini juga sangat membantu bagi kami karena disediakan pelayanan pembayaran PKB melalui Bus Samsat Keliling serta pelayanan kesehatan dari PT Jasa Raharja.” ujar manajer PTPN. IV Bah Jambi Bapak Eko Taswoyo.
Dalam sosialisasinya, Kepala BPPRD UPT. Samsat Pematangsiantar Bapak Fuad Damanik mengatakan “tujuan kami adalah menjemput langsung tunggakan PKB yang ada di wilayah PTPN IV Bah Jambi, karena dari PKB inilah digunakan untuk pembangunan daerah, serta kami juga mengimbau untuk langsung melakukan proses Balik Nama Kendaraan (BBN) setelah melakukan pembelian kendaraan bekas, dan ke depan kami akan mengadakan pelayanan Bus Samsat Keliling sekali seminggu di PTPN. IV Bah Jambi untuk dapat mempermudah masyarakat dalam melakukan pembayaran PKB dan SWDKLLJ agar tidak perlu jauh-jauh datang ke Samsat.”
Dalam upaya memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat serta sejalan dengan Core Values AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif), PT Jasa Raharja selalu ingin mendekatkan diri kepada masyarakat dalam pelayanannya dan tidak henti-hentinya memberikan edukasi kepada masyarakat tentang keselamatan dalam berkendara. “Kegiatan kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terutama pegawai PTPN. IV Bah Jambi mengenai pentingnya pembayaran SWDKLLJ dan PKB, dikarenakan SWDKLLJ merupakan salah satu sumber dana yang dikelola PT Jasa Raharja dalam memberikan santunan kepada masyarakat yang mengalami kecelakaan lalu lintas.” Ujar Kepala PT Jasa Raharja Perwakilan Pematangsiantar Bapak Panji.
Setelah kegiatan sosialisasi ini selesai dilaksanakan, peserta sosialisasi langsung dapat melakukan pembayaran PKB dan SWDKLLJ di pelayanan Bus Samsat Keliling dan juga berobat di layanan kesehatan gratis. []