GLOBALBUSINESS.ID, Jakarta – Kantor Samsat Sumbawa meluncurkan tagline baru “kami terBAIK”. Kegiatan terlaksana pada Senin (27/5/2024) di halaman kantor Samsat Induk Sumbawa setempat, dan turut dihadiri Kasat Lantas Polres Sumbawa AKP Edwin Isa Mahendra,S.TK., S.IK, Kepala Jasa Raharja Sumbawa Budi Hari Prasetiyo, Kepala Balai Jalan Provinsi di Pulau Sumbawa, Kepala Dispopar Sumbawa, serta lainnya..
Dalam sambutannya, Kepala Samsat Sumbawa Edi S Gole menjelaskan terkait lahirnya tagline yang baru tersebut. Dimana sebelumnya, Samsat Sumbawa telah memiliki tagline “Jujur Itu Hebat’. Harapannya, para petugas Samsat Sumbawa dapat selalu jujur dalam menjalankan tugasnya.
Hingga akhirnya, Ia menilai kinerja para petugas Samsat jauh lebih baik. Sehingga pihaknya pun kembali meluncurkan tagline “kami terBAIK” dalam tahun ini. “Jadi jujur itu hebat adalah jiwanya, dan kami terbaik itu raganya,” terang Edi.
Ditegaskan, setelah launching tagline ini dilakukan, pihaknya mengaku terus berupaya memperbaiki diri, terutama dalam ⁷memberikan pelayanan. “Kalau ada pelayanan yang kurang, tolong sampaikan ke kami,” harapnya.
Launching tagline Samsat Sumbawa “kami terBAIK” tersebut ditandai dengan pemberian penyematan kepada petugas Samsat, yakni Rosita Rahman sebagai Agen Terbaik, kemudian Layanan Terbaik Samkel 2 koordinator Agus Wahyu Triwoyo, dan pendamping Hamzah.[]