GLOBALBUSINESS.ID, Jakarta – Pada Lebaran kali ini Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Timur bersama Kapolda Kalimantan Timur, Pangdam VI Mulawarman, Walikota Balikpapan serta Anggota Forkopimda lainnya berkesempatan melakukan pemantauan dan peninjauan Pos Terpadu Operasi Ketupat Mahakam 2023 Kota Balikpapan guna memastikan keamanan dan kondusifitas Kota Balikpapan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Kegiatan peninjauan Pos Terpadu Operasi Ketupat Mahakam 2023 ini diawali dengan melakukan Video Conference yang dilaksanakan di Polresta Balikpapan dan diikuti seluruh Polres di wilayah hukum Polda Kalimantan Timur. Adapun Pos Terpadu yang ditinjau adalah Pos Terpadu yang terletak di Simpang Tiga Plaza Balikpapan dan Pos Terpadu di Pelabuhan Semayang.
Kapolda Kalimantan Timur, Irjen. Pol. Drs. Imam Sugianto, M.Si menyampaikan bahwa kegiatan pemantauan keamanan ini untuk memastikan perayaan Lebaran Idul Fitri, lalu lintas di malam hari, kepadatan pengunjung pusat perbelanjaan dan keramaian lainnya berjalan kondusif dan bagi masyarakat yang merayakan lebaran diharapkan tetap waspada terhadap keamanan diri serta kondisi lingkungannya.
Dalam kesempatan tersebut Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Timur, Nasjwin menyampaikan bahwa Jasa Raharja mendukung pelaksanaan PAM Lebaran tahun 2023 ini terutama dalam upaya-upaya pencegahan kecelakaan.
“Selama periode PAM Lebaran ini kami siap siaga dan terus bersinergi serta berkoordinasi dengan mitra terkait untuk melayani masyarakat yang mengalami musibah kecelakaan, baik kecelakaan angkutan penumpang umum maupun kecelakaan lalu lintas jalan dan juga melakukan upya pencegahan kecelakaan”, ujar Nasjwin.
Selain itu Nasjwin berharap dengan adanya pelaksanaan PAM Lebaran ini masyarakat dapat terbantu untuk melaksanakan kegiatan perayaan Idul Fitri 1444 H yang aman, nyaman dan dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Kegiatan pemantauan dan peninjauan diakhiri dengan Aksi Simpatik berupa penyerahan bingkisan kepada petugas di masing-masing Pos Terpadu sebagai bentuk dukungan kepada Petugas dalam melaksanakan tugasnya selama PAM Lebaran dan Operasi Ketupat Mahakam 2023. []