GLOBALBUSINESS.ID, Jakarta – PT Jasa Raharja Cabang DI Yogyakarta berhasil memperoleh penghargaan Juara I dari aspek Top Agenda Setting Pemberitaan Nasional Tahun 2022 pada kegiatan Rapat Kerja Nasional PT Jasa Raharja yang dilaksanakan di Bandung pada tanggal 10 Januari 2023.
Kepala Cabang DI Yogyakarta menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh insan Jasa Raharja Cabang DI Yogyakarta yang telah selalu mendukung kegiatan publikasi kegiatan Perusahaan selama tahun 2022. “Keberhasilan tim ini adalah wujud nyata bahwa Cabang DI Yogyakarta memiliki kualitas terbaik, momentum ini patutnya kita syukuri dengan terus memberikan kinerja kehumasan terbaik khususnya dalam hal publikasi kegiatan yang dapat mencerminkan bagaimana seharusnya insan Jasa Raharja yang selalu mengimplementasikan AKHLAK dalam setiap tindakannya”
Memasuki tahun 2023 ini tentunya telah kami siapkan berbagai inovasi untuk dapat mencapai kinerja terbaik, hal ini tentunya didukung kolaborasi, semangat tumbuh dan berkembang dan tentunya doa yang selalu kita panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa agar selalu diberikan keberkahan dalam melayani masyarakat. []